Capacity Building Forum Anak Kabupaten Batang Tahun 2017



 
Sekretaris DP3AP2KB, Kabid PP&PA beserta Narasumber dan pengurus Forum Anak Kabupaten Batang

Capacity Building Forum Anak Kabupaten Batang 
Oleh : Lilik Setiawan, SH, M.Si 


Manusia merupakan mahluk Allah SWT yang mempunyai keterbatasan usia, sehingga dalam melangsungkan kehidupannya di dunia ini selalu ada regenerasi yang berlangsung secara berkesinambungan. Dalam peralihan generasi ini anak memegang peranan penting, karena anak inilah yang meneruskan keturunan manusia hingga pada akhir zaman. Oleh karena itu pada hakekatnya anak adalah amanah sekaligus karunia Tuhan Yang Maha Esa,yang senantiasa harus kita jaga karena dalam dirinya melekat harkat, martabat dan hak – hak sebagai manusia yang harus dijujung tinggi. Hak azasi anak merupakan bagian dari hak asasi manusia yang termuat dalam Undang – undang Dasar 1945 dan Konvensi PBB tentang Hak – hak Anak. Dari sisi kehidupan berbangsa dan  bernegara anak adalah masa depan bangsa dan generasi penerus cita – cita bangsa, sehingga setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang serta berpartisipasi dalam pembangunan.

Dengan didasari hal tersebut maka dibentuk FORUM ANAK KABUPATEN BATANG  ( FANTA ) dan sebagai sayap dari tingkat kabupaten di bentuk FORUM ANAK KECAMATAN.

Forum Anak Kabupaten Batang merupakan sebuah organisasi anak Kabupaten Batang yang terbentuk oleh anak, dikelola oleh anak dan untuk pencapaian kesejahteraan anak dengan memperjuangkan Hak Anak, dilatar belakangi adanya :

  • Anak cenderung lebih terbuka dengan teman sebayanya.
  • Anak memiliki masalah namun terkadang tak dianggap penting oleh orang terdekatnya.
  • Anak memiliki ide, kritik, atau saran (pendapat) dan berpikir sesuai dengan hati nurani dan agamanya.
  • Anak bebas menerima informasi lisan atau tertulis sesuai dengan tahapan usia dan perkembangan anak.
  • Anak bebas berkumpul dan berserikat.
  • Anak bebas beristirahat, bermain, berekreasi, dan berkarya seni budaya.
  • Anak memperoleh sarana bermain yang memenuhi syarat kesehatan dan keselamatan.
  • Anak perlu dilindungi ( dalam Bidang agama, Kesehatan, Pendidikan, Sosial, dan Perlindungan Khusus)


Marilah anak anakku sekalian untuk siap meneruskan tongkat estafet perjuangan demi Indonesia yang lebih baik terutama Kabupaten Batang yang lebih maju.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mars IpeKB Indonesia

PENINGKATAN KETAHANAN KELUARGA MELALUI BINA KELUARGA REMAJA